“Sekalipun baru kali ini berjumpa, tapi kami tahu pak Ichsan dan Cakka, adalah pemimpin konsisten dan tidak pernah terlibat kasus korupsi. Ini saja yang membuat kami menjatuhkan pilihan pada pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar, ” tegas Andi Darma.

Di depan masyarakat Herlang, Cakka mengatakan, semua program yang digagas oleh seluruh calon gubernur, semuanya adalah program baik. Tapi program-program itu tidak akan ada artinya jika dijalankan oleh pemimpin yang tidak komitmen, apalagi pemimpin yang punya latar buruk pada masalah hukum.

“Tanah Sulawesi Selatan ini adalah tanah mulia. Tanah ini harus dipimpin oleh orang-orang berakhlak mulia juga. Saya dan pak Ichsan tidak mengatakan diri kami mulia. Tapi semua penilaian itu kami serahkan kepada seluruh masyarakat Sulawesi Selatan dengan melihat setiap sepak terjang dan latar belakang kehidupan setiap calon, ” jelas Cakka.

Selama dua hari di Bulukumba, selain mantan Bupati Bulukumba, Patabai Pabokori, dua mantan Wakil Bupati Jeneponto juga turut mendampingi Cakka, yakni Burhanuddin Baso Tikka dan Syamsuddin Zainal. (*)