Makassar, Matasulsel – Ratusan Mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar aksi demonstrasi yang berpusatkan di depan Menara Phinisi UNM, Jalan AP Pettarani, Makassar. Kamis (14/9/2017).

Aksi massa tersebut mengangkat beberapa tuntutan diantaranya mencabut surat edaran nomor:3883/UN36/TAU/2017 tentang larangan mengikuti kegiatan lembaga kemahasiswaan bagi semester 1 dan 2, mencabut surat nomor 3115/UN36/TAU/2017 Tetang masa studi dan pembayaran UKT Mahasiswa Bidikmisi, dan rincian transparansi dana PKKMB.

Sejumlah peserta aksi demonstrasi membawa poster bertuliskan penolakan terhadap kebijakan yang dibuat pihak kampus.