” Waktu saya sampaikan mau ke Jeneponto, Karlos mengatakan harus singgah di rumahnya,” urai Cakka menirukan Karlos.

Ratusan warga khususnya keluarga besar Arung Keke, hadir di silaturahmi tersebut.
Tokoh masyarakat Jeneponto, Suaib Mallombassi mengatakan pasangan IYL- Cakka adalah dua sosok bupati yang tidak ada cacatnya.

” Keduanya tulus dan ikhlas menjadi pemimpin. Keduanya sosok bersih. Tidak ada catatan korupsinya,” tuturnya. Cakka kata dia adalah pemimpin yang merakyat dan gampang ditemui dimana saja oleh warganya.

Makanya, Suaib mengajak kepada seluruh masyarakat Jeneponto untuk memilih pasangan ini. ” Keduanya adalah dambaan masyarakat Sulsel untuk melanjutkan pembangunan di Sulsel,” pungkasnya . (*)