Herlinda mengatakan, sebagai instrumen pendukung pasangan yang menggunakan akronim DIAmi itu, pihaknya mengaku sudah menyiapkan berbagai strategi pemenangan. Hanya saja dia tidak ingin secara gamblang untuk menjelaskan.

Hanya saja, dari berbagai pergerakan pemenangan, Laskar Ana’ Lorongna Makassar cenderung melakukan rekruitmen tim lapangan untuk bekerja elektoral. Hal ini juga tidak ditampik oleh Herlinda.

“Insya Allah (strategi sudah matang), tapi itu bahagian yang kami rahasiakan karena menyangkut strategi pemenangan. Yang pasti semua dalam posisi sudah bergerak,” tandasnya.(*)