“Semoga lekas pulih nak. Kita berharap kasus ini tidak terulang lagi dan memakan korban,” ucap Amran Mahmud kepada korban.

Calon bupati nomor urut 1 ini berharap agar pemasangan atribut Pilkada Wajo senantiasa turut mengedepankan aspek keselamatan warga.

Diberitakan, Amran Mahmud sudah menyerukan kepada seluruh tim pemenangannya untuk mencabut seluruh atribut PAMMASE di pinggir jalan/tempat umum sebelum memasuki masa kampanye beberapa waktu lalu.

Instruksi ini sebagai bentuk kepatuhan atas aturan saat kampanye Pilkada Wajo yang sedang berlangsung saat ini. (*)