Tim Unhas yang terdiri dari Dr. Das’ad Latif, Ph.D., (Dosen Ilmu Komunikasi), Drs. Darwis Beddu, Ph.D., (Ketua Departemen Hubungan Internasional), Andi Yakub, Ph.D. (Ketua Departemen Ilmu Politik), Dr. Rahmat Muhammad, M.Si. (Ketua Program Studi Magister Sosiologi), Dr. Sudirman Karnay, M.Si. (Ketua Departemen Ilmu Komunikasi), Dr. Muhammad Farid, M.Si. (Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi) dan Nosakros Arya., S.Sos., M.I.Kom. (Sekretaris Departemen Ilmu Komunikasi) berhasil merumuskan beberapa rancangan program kerjasama, antara lain:
1. Seminar internasional dan publikasi bersama terindeks scopus antara FISIP Unhas dan FSSK UKM.
2. Kelas internasional program S2 dan S3 dengan menjadikan FISIP Unhas sebagai perwakilan UKM di Indonesia khususnya kawasan timur.
3. Kerjasama eksposure internasional program studi S1
4. Program pengabdian masyarakat bersama bagi para dosen
5. Kuliah kerja nyata (KKN) tematik internasional

Sebagai salah satu alumni S3 FSSK UKM, Dr. Das’ad Latif, Ph.D. sangat mendukung program kerjasama ini.

“Langkah ini adalah suatu terobosan yang sangat luar biasa bagi FISIP Unhas untuk merawat dan menjaga hubungan persaudaraan antara Indonesia dan Malaysia,” tegas Das’ad.

Pada Desember 2022 mendatang pihak FSSK akan datang ke Makassar untuk melakukan pembaharuan kerjasama dengan penandatanganan MoU di FISIP Unhas.(@)