“Ya benar, hari ini kami membuka pelayanan kesehatan di depan Rudenim Makassar, untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada para Imigran yang melakukan ujuk rasa yang menuntut 26 orang rekannya segera di lepaskan,” ujar Paurkes Polres Gowa saat di konfirmasi.

Adapun jenis pelayanan kesehatan yang di berikan di antaranya cek tensi, pembagian vitamin, dan posko pelayanan emergency.

Ditempat terpisah, Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga mengharapkan pelayanan kesehatan ini dapat di rasakan manfaatnya. “Semoga kami dapat menghimbau kepada para unjuk rasa untuk tetap tertib dan tidak melakukan hal-hal yang dapat mengganggu situasi kamtibmas,” ucapnya