Dalam pertemuan yang berlangsung santai itu, Thahar juga mengapresiasi Selebgram dan Komedian Makassar yang kreatif memproduksi konten di medsos, yang bisa dimanfaatkan masyarakat sebagai media mendapatkan informasi dan juga hiburan. “Apalagi yang diangkat adalah tema lokal yang tentunya berdampak positif bagi Sulsel itu sendiri,” katanya.

Ia berencana mengajak para Selebgram dan Komedian ini ke Lutra untuk berbagi wawasan dalam rangka mengembangkan minat dan bakat anak muda di Lutra. Para Selebgram dan Komedian yang hadir dalam pertemuan dengan Wabup Lutra, di antaranya Tumming-Abu, Bassitoayya, DoyokJarot, Sosmed Makassar, Infotabedaeng, Info Kejadian Makassar, Makassar_info, Mksinfo dan aktris cantik, Jade Thamrin. (*)