Tak hanya itu, Siti juga mengeluhkan sulitnya akses kesehatan gratis. Meskipun saat ini, inbuh dia, pemerintah telah mempermudah pelayanan kesehatan melalui BPJS, tetapi hal tersebut masih belum dirasakannya.

“Belum lagi kepemilikan kartu BPJS yang belum merata. Yang mampu lebih duluan punya, yang kurang mampu ternyata belum dapat-dapat,” bebernya.

Menanggapi keluhan tersebut, Aziz Qahhar menegaskan komitmennya untuk kembali mengabdi di Sulsel. Oleh karena itu, dirinya bersama NH telah memprogramkan sederet pelayanan demi Sulsel Baru yang menjadi harapan seluruh lapisan masyarakat.

“Program kami di antaranya, pelayanan kesehatan berbasis KTP. Rakyat Sulsel tidak boleh dibiarkan sakit tanpa ada perhatian cukup dari pemerintah. Kemudian, salah satu Trikarya Pembangunan NH-Aziz adalah pembangunan berbasis infrastruktur. Termasuk jalan mulus dan listrik stabil itu prioritas NH-Aziz kalau insya Allah terpilih,” urainya. (*)