Wow…Rumah Tahfidz Akan Dibangun DPD JOIN Takalar Di Galesong Butuh Perhatian
Takalar, Matasulsel – Kehadiran Rumah Tahfidz Al-Qur’an yang akan dibangun terletak di Daerah Dusun Salewatang Desa Kalukuang Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar.
Saat ini, sudah dilakukan tahapan pembebasan lahan. Olehnya itu, pada hari ini telah dilakukan pembersihan lahan yang dihadiri oleh Swardi Bojes, Ustadz Sirajuddin Bantang, Daeng Naba, Aimal Situru, Daeng Malik dan lainya.
Pembangunan Rumah Tahfidz Al-Qur’an ini akan bekerjasama langsung dengan DPD JOIN Takalar. Selasa (20/8).
Menurut salah satu Penyuluh Agama Galesong yakni Ustad Sirajuddin Bantang mengatakan bahwa Rumah Tahfidz Al-Qur’an ini hadir sebagai solusi alternatif bagi anak – anak dan remaja sebagai generasi pelanjut yang berfokus kepada pembentukan akhlak dan mencetak generasi yang cinta Qur’an dengan salah satunya mencetak penghafal Al-Qur’an.
Lanjut dikatakan, Ustadz Sirajuddin bahwa kegiatan ini, dengan membersihkan lahan terlebih dahulu sebagai target pada tanggal 1 Muharram 1441 Hijriyah pembangunan akan dimulai secara bertahap.
Sementara Ketua Join Takalar, Aimal Situru, yang merupakan Pimpinan Rumah Tahfidz Al-Qur’an mengungkapkan tak hanya Rumah Tahfidz yang akan kami kembangkan disini, tapi disini juga kedepan akan menjadi Sekretariat Jurnalis Online Indonesia Kabupaten Takalar (Join Takalar).
Nama tempat tersebut telah dirancang khusus oleh Aimal Situru dengan nama “GALLERY SALEWATANGS” yang rencana didalamnya berbagai macam fasilitas akan dihadirkan diantaranya :
* Musholla Salewatangs
* Gasebo Meeting Salewatangs
* Rumah Tahfidz Qur’an
* Perpustakaan Mini
* Rumah Pembina Tahfidz
* Kolam Ikan
“Semoga cita – cita besar kami ini dikabulkan oleh Allah SWT dan berharap dapat bantuan dari pihak dermawan yang ingin beramal jariah untuk pengembangan Syiar Islam di Tanah Karaeng yakni di Dusun Salewatang Desa Kalukuang Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar.”harapnya Aimal Situru
(As/Ry)