Luwu Utara, Matasulsel – Pemerintah Kecamatan Sukamaju Selatan (Sultan) rupanya tidak hanya memberikan penghargaan atau reward kepada ASN berkinerja baik, tetapi juga diberikan kepada tenaga sukarela yang dinilai paling baik kinerjanya. Bedanya, jika ASN diberikan reward setiap bulan, tenaga sukarela setiap dua bulan sekali. Adalah Risky Hidayanti, tenaga sukarela yang beruntung mendapatkan reward dari Camat Sultan, Anjas Rusli.

Hal ini dilakukan Camat Sultan dalam rangka memberikan motivasi kerja kepada tenaga sukarela lainnya untuk bisa meningkatkan kedisiplinan dan kinerja yang lebih baik dari waktu ke waktu. “Reward atau penghargaan ini kita berikan sebagai pelecut semangat bagi yang lainnya agar bisa bekerja dengan lebih baik lagi,” tutur Anjas Rusli usai pelaksanaan Apel Pagi, Selasa (19/3/2019) kemarin di Halaman Kantor Camat Sultan.

“Di berbagai kesempatan saya selalu bilang, ASN yang baik adalah ASN yang kinerjanya lebih baik dari hari kemarin. Nah, ini juga berlaku bagi tenaga sukarela,” kata Anjas menambahkan. Pemberian reward kepada pegawai yang berprestasi tentu tidak mendegradasi kinerja pegawai yang belum mendapatkan reward. “Bukan berarti yang lainnya tidak berkinerja baik. Tetap baik, tapi tentu ada yang dinilai paling baik pada durasi kerja dua bulan,” jelasnya.

Tim Redaksi

Terkait

Oleh: Dr. Ir. Muhammad Zainal Altim, ST., MT., IPM. Dosen Fakultas Teknik UMI Makassar Kolega saya dalam dunia praktis media, Zulkarnain Hamson,
MAKASSAR, MATASULSEL – Dalam dunia yang penuh dengan tantangan dan persaingan, Ratna Sari telah menunjukkan bahwa kesuksesan tidak selalu harus
JENEPONTO, MATASULSEL – Komitmen pencegahan perkawinan anak di Kabupaten Jeneponto terus mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Salah satu
JENEPONTO, MATASULSEL – Dalam upaya membangun kesadaran akan isu kependudukan di kalangan siswa, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana
JENEPONTO, MATASULSEL — Bappeda Kabupaten Jeneponto, bekerja sama dengan lembaga Pattiro Jeka, menggelar seminar Pendahuluan Riset Aksi Pencegahan
JENEPONTO, MATASULSEL – Dalam upaya menegaskan pentingnya pendaftaran tanah, Kantor Pertanahan Kabupaten Jeneponto menggelar kegiatan penyuluhan