Dalam kesempatan itu, Amran Mahmud secara khusus juga menghampiri para legiun veteran yang merupakan para pejuang kemerdekaan. Ia menyalami, sekaligus memberi hormat.

Posisi tempat duduk Amran Mahmud juga bukan lagi dibagian belakang. Protokoler Pemkab, kini menempatkannya di kursi bagian depan. Sejajar dengan pimpinan Forkopimda.

Usai upacara, Amran Mahmud juga menjadi sasaran sebagian peserta untuk berfoto bersama. Termasuk istri Amran, Sitti Maryam yang tak luput dari ajakan peserta untuk berfoto dan selfie bersama.

“Madising-dising maneng muakki?,” sapa Amran Mahmud ke peserta upacara yang memintanya foto bersama.

Selain itu, Amran maupun istrinya juga menikmati momen kemerdekaan ini dengan berbincang penuh keakraban dengan sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat usai upacara penaikan bendera sukses digelar. (*)