Bupati juga menambahkan salah satu tantangan kita adalah bagaimana kita membuat siswa mencintai ilmu. Untuk itu, harus ada inovasi yang dibuat dalam proses belajar mengajar sehingga para siswa semangat dalam belajar, apalagi sekarang anak-anak kita belajar secara online.

“Saya berharap tenaga pendidik dapat mengaplikasi ilmu pengetahuan untuk menghasilkan ilmu yang berkualitas dan mewariskan kepada generasi yang hebat untuk peningkatan IPM kita dan mari kita menjadikan lingkungan guru sebagai lingkungan yang betul-betul memberi penghormatan kepada ilmu,” harapnya.

Sementara itu, Ketua PGRI Kab. Takalar H. Mub. Ali, M.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memajukan profesi guru di takalar dengan membekali tenaga pendidik dengan ilmu pengetahuan yang bagus dan diimplementasikan kepada siswa. Sehingga melahirkan siswa yang berprestasi dan mengacu pada peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Takalar.