Apalagi kata Ashari, Bapak Gubernur Sulsel saat ini fokus dalam pergerakan roda perekonomian masyarakat desa dengan memanfaatkan potensi Bumdes yang ada melalui digitalisasi desa.

“Ekonomi desa harus mendapatkan manfaat dari perkembangan ekonomi digital. Salah satunya melalui mendorong produk yang diproduksi di desa bisa bersaing dan dapat dipasarkan melalui program digitalisasi desa,” imbuh Ashari yang juga putra mantan Bupati Jeneponto dua periode Alm H. Radjamilo tersebut.

Menurut Ashari, keberhasilan di desa bisa mengembangkan produk dalam negeri dan bisa bersaing dengan produk dari luar adalah kemudahan akses internet.

“Untuk mencapai itu, pemerintah harus mampu meningkatkan akses internet hingga ke desa dan meningkatkan kapasitas produksi desa agar dapat bersaing serta mendorong pemanfaatan produk desa untuk kebutuhan nasional,” pungkasnya. (*)