Sementara itu, Direktur Keuangan PT Semen Tonasa Anis pada kesempatan yang sama, memperkenalkan PT Semen Tonasa ke seluruh rombongan yang hadir.

Dalam paparannya, Anis menjelaskan sejarah PT Semen Tonasa, proses produksi, produk yang dihasilkan, hingga berbagai kontribusi sosial dan lingkungan perusahaan ke masyarakat sekitar.

“Komitmen PT Semen Tonasa untuk terus berkontribusi ke lingkungan sekolah terhadap pemberdayaan masyarakat Di usia yang lebih dari 50 tahun ini, Semen Tonasa telah membantu lebih dari 12 ribu UMKM. Dan 77% atau 9 ribu diantaranya, berada di Kabupaten Pangkep,” pungkasnya.