“tujuan utama mobil ambulance ini akan digunakan untuk melakukan kegiatan pencegahan Covid-19. Dengan fasilitas pada ambulance ini semoga tim kesehatan lebih terbantu dalam melakukan upaya pencegahan. Dan ini akan disiagakan khusus untuk pasien yang terindikasi terkena virus Corona,”papar Bupati Takalar

sedangkan, mobil pemadam kebakaran akan ditempatkan pada tiap-tiap kecamatan khususnya yang rawan kebakaran. Hal ini juga sekaligus merupakan salah satu program prioritas Pemerintah Takalar dalam P22 yakni pengadaan mobil pemadam kebakaran di setiap Kecamatan.

“kita bersyukur karena mendapat supporting dari pak Gubernur dengan pemberian mobil damkar ini, sebagaimana diketahui bahwa ini menjadi bagian dari program unggulan kami. Maka kita tidak perlu lagi merogoh APBD untuk pembelian mobil damkar, berkat bantuan pak Gubernur,”tutup H. Syamsari.

dengan bantuan dua unit mobil ini, Bupati Takalar terhadap kehadiran pemerintah untuk memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat semakin nyata dirasakan manfaatnya. Sehingga tidak ada lagi masyarakat yang tidak merasakan bahwa pemerintah tidak ada untuk mereka.(*)