Rombongan ASN Bidang Jasa Kontruksi Takalar Kunker ke Dinas PUPR Jeneponto, Ini Tujuannya !
Sementara itu, Kepala Bidang Jasa Konstruksi Dinas PUPR Kabupaten Takalar Andi Fadli mengatakan bahwa bidang jasa konstruksi ini adalah merupakan bidang baru yang baru seumur jagung yaitu baru berumur dua tahun.
Dikatakannya, bahwa bidang jasa konstruksi ini belum dikenal di Sulawesi Selatan. Oleh karena itu, untuk memperkenalkan bidang ini kita melakukan kunjungan kerja di Dinas PUPR Jeneponto, Bantaeng dan Bulukumba.
“Jadi intinya kunjungan kerja ini adalah untuk bertukar informasi apa yang telah dilakukan disini dan yang belum, demikian juga sebaliknya,” ujar Fadli.
Selain bertukar informasi terkait jasa konstruksi, kedatangan kami di Jeneponto juga sekaligus silaturahmi sesama lingkup dinas PUPR, pungkasnya. (*)