Selain itu, koalisi rakyat juga hampir dipastikan akan tumpah ruah di kampanye akbar pamungkas IYL-Cakka di Lapangan Karebosi Makassar, Jumat (22/6/2018) mendatang.

Khusus di Makassar, tim IYL-Cakka menargetkan sekitar 50 ribu massa yang diprioritaskan dari Makassar. “Rencana awal kita sekitar 50 ribu massa,” kata Juru Bicara IYL-Cakka, Henny Handayani.

Hanya saja, berdasar dari pengalaman di kampanye akbar perdana di Lutra, target massa sekitar 20 ribu, tapi yang datang justru dua kali lipat. Mereka begitu antusias datang memberikan dukungan.

Menariknya di kampanye akbar IYL-Cakka di Lutra, sama sekali tidak melibatkan tokoh nasional sebagai juru kampanyenya, melainkan perwakilan rakyat dan pimpinan parpol pendukung tingkat provinsi dan kabupaten.

Selain terbanyak untuk kampanye akbar selama ini, koalisi rakyat juga menunjukkan kekuatannya saat mengawal dan mengantar IYL-Cakka mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel.

Lagi-lagi, puluhan ribu massa memadati di sekitar kantor KPU. Mereka bangga dan ingin menunjukkan, bahwa “rakyat bersatu tak bisa dikalahkan.”